Variasi Atribut Ospek Sekilas tentang atribut Ospek Ritual Ospek atau lebih dikenal sebagai Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PK2 Maba) di Universitas Brawijaya kembali digelar tahun ini. Pemandangan yang kurang lebih sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Universitas Brawijaya yang saat ini menerima kurang lebih 15.000 mahasiswa baru kembali bersolek untuk menyambut upacara rutin tahunan ini. Seluruh elemen dilibatkan, terutama mahasiswa lama sebagai panitia pelaksana acara PK2 baik tingkat universitas maupun fakultas. Ritual lain yang tak lepas dari PK2 Maba yang diramaikan sekali setahun ini adalah atribut-atribut dan perlengkapan yang harus dibawa oleh mahasiswa baru, mulai dari nametag dengan warna tertentu, pita untuk kuncir rambut, topi, alas duduk, tas karung, dan masih banyak lagi. Panitia yang bertugas musti berpikir keras untuk mengarang perlengkapan dan atribut, mulai dari spesifikasi warna, ukuran, model yang pastinya semua ...
arsip kiprah dan karya